Delegance Clinic

Temporal Lift itu Perawatan Apa Sih? Yuk Kita Cari Informasinya Bawah Ini!

Temporal Lift itu Perawatan Apa Sih Yuk Kita Cari Informasinya Bawah Ini!

Temporal lift itu perawatan apa sih? Selama ini kita sudah tidak asing lagi dengan beberapa perawatan yang bisa kita lakukan di klinik kecantikan untuk menunjang penampilan sehingga kita bisa tampil percaya diri dengan penampilan yang kita inginkan.

Beberapa perawatan yang cukup popular belakangan ini ada botox, filler, dan beberapa perawatan lainnya yang manfaatnya pun berbeda-beda. Perawatan tersebut biasanya direkomendasikan langsung oleh dokter kecantikan atau ahli terkait.

Lalu apa sih sebenarnya temporal lift itu? Apakah kamu baru mendengar tentang perawatan yang satu ini? Kalau memang benar, yuk kita bahas secara lengkap pada artikel di bawah ini!

Yuk Kenalan Sama Temporal Lift!

Biasa dikenal dengan istilah pengencangan alis ini merupakan salah satu tindakan kecantikan yang cocok untuk pasien yang mengalami masalah alis yang turun, mulai berkerut, dan bentuknya yang asimetris. Dalam prosedurnya, pengencangan alis ini akan dikombinasikan dengan operasi kelopak mata. Hal ini lah yang menjadi alasan mengapa sebaiknya tindakan ini dilakukan oleh dokter yang berpengalaman.

Jadi, kalau kamu memiliki permasalahan muncul kerutan di area wajah dan kulit, maka tindakan ini bisa menjadi salah satu solusinya. Ditambah lagi hasilnya pun dalam jangka panjang yang biasanya kita lihat di sepanjang garis alis. Tindakan pengencangan alis ini juga bermanfaat untuk menyesuaikan posisi alis sehingga menampilkan hasil yang jauh lebih alami dan bertahan cukup lama.

Nah, kamu juga perlu mengetahui beberapa manfaat dari tindakan ini diantaranya:

Siapa Saja yang Sebaiknya Menjalani Tindakan Ini?

Ini juga merupakan pertanyaan yang harus kita ketahui. Karena rasanya sayang kalau tertarik menjalani tindakan pengencangan alis, tapi ternyata kamu tidak masuk dalam karakteristik pasien untuk bisa menjalani tindakan ini. Secara umum, pengencangan alis ini ditujukkan bagi mereka yang mengalami proses pengenduran di kulit sekitar alis.

Selain itu, pasien juga sebaiknya dalam keadaan sehat jasmani, memiliki harapan yang cukup realistis, tentu saja pasien yang alisnya mulai menurun akibat bertambahnya usia, serta pasien yang bentuk alisnya tidak simetris.

Kemudian, untuk prosesnya, tindakan satu ini biasanya membutuhkan waktu kurang lebih selama 60 menit. Dan sama seperti perawatan lainnya, temporal lift juga memiliki efek samping. Akan tetapi, efek samping dari tindakan ini biasanya bersifat sementara. Beberapa efek samping yang kemungkinan muncul antara lain:

Selain beberapa efek samping yang telah disebutkan di atas, kemungkinan ada efek samping lainnya. Akan tetapi jangan khawatir, karena dokter memberikan himbauan supaya pasien dapat mengatasinya dan akan hilang dalam beberapa waktu.

Bagaimana, apakah sekarang kamu sudah memahami apa itu temporal lift? Apabila kamu tertarik untuk menjalani perawatan yang satu ini atau perawatan lainnya yang bisa mengatasi permasalahan kulitmu dan memperbaiki penampilan, kamu bisa berkonsultasi dengan dokter di D’Elegance Clinic terlebih dahulu supaya dipilihkan perawatan yang cocok untuk kamu. Yuk konsultasi dengan dokter di D Elegance Clinic sekarang juga! Klik link disini!

Artikel ini sudah di review:

dr. Hendri Andreas Sp.BP-RE

Exit mobile version