Polusi udara! Tidak usah khawatir, lakukan treatment ini saja! Saat ini, memang terjadi polusi udara dimana-mana, khususnya di kota besar. Polusi udara di daerah Jakarta per bulan Agustus memiliki kualitas udara yang kurang sehat, apalagi untuk kelompok sensitif seperti balita, ibu hamil, dan lanjut usia. Karena itu, kita sebaiknya tidak mengabaikan kesehatan dan ikut menjaga diri dari polusi udara.
Polusi udara sendiri terjadi karena adanya percampuran berbagai zat dimana dapat mengubah karakteristik atmosfer dan dapat berdampak pada kesehatan yang biasanya terjadi baik di luar maupun di luar ruangan. Jadi apa yang harus kita lakukan agar kesehatan tetap terjaga?
Polusi Udara! Tidak Usah Khawatir, Lakukan Treatment Ini!
Polusi udara memiliki dampak yang buruk bagi kesehatan. Salah satunya kesehatan kulit, karena polusi udara mengandung partikel radikal bebas. Karena itu kita perlu menjaga kesehatan dengan melakukan beberapa hal untuk mengatasi permasalahan polusi udara tersebut.
Nah, sebenarnya apa saja yang menyebabkan terjadinya polusi udara? Umumnya ada beberapa faktor yang menyebabkan udara tercemar. Pertama, terjadinya kemarau panjang. Ini adalah salah satu faktor alam yang disebabkan karena tidak terjadi hujan sehingga polutan tidak ter-filter dan masih berada di udara.
Kedua, polusi udara terjadi karena emisi kendaraan. Seperti apa yang kita tahu, cukup banyak transportasi yang membuat udara tercemar dimana biasanya menggunakan bahan bakar bensin dan diesel.
Ketiga, faktor industri. Begitu banyak pabrik yang ada di Indonesia, khususnya di ibu kota. Aktivitas pabrik tersebut membuat polusi semakin meningkat, biasanya berasal dari uap, gas, atau partikel yang bisa membuat udara tercemar.
Keempat, polusi udara terjadi akibat pembakaran. Dari pembakaran sampai akan muncul asap yang menyebabkan udara tercemar. Pembakaran sampai tersebut berasal dari kayu bakar, bahan bakar, dan lain sebagainya.
Karena itu, kita perlu menjaga agar imunitas tubuh tetap terjaga agar tubuh tetap sehat dan tidak mudah sakit. Berikut beberapa tips yang bisa kamu lakukan ketika terjadi polusi udara.
1. Mengonsumsi Makanan yang Sehat
Hal pertama yang perlu dilakukan untuk mengatasi efek buruk polusi udara adalah dengan mengonsumsi makanan yang sehat dan banyak nutrisi agar dapat menjaga sistem kekebalan tubuh. Karena itu, pilihlah makanan yang tepat supaya tubuh tetap sehat dan dapat meningkatkan daya tahan tubuh.
2. Menggunakan Masker dan Sunscreen
Cara selanjutnya adalah dengan menggunakan masker dan sunscreen ketika keluar rumah. Namanya juga polusi udara dimana dapat memberikan efek buruk pada kesehatan kulit. Menggunakan masker dapat melindungi diri dari partikel halus dan udara yang tidak sehat. Apalagi bagi ibu hamil yang sangat rentan terdapat polutan, oleh sebab itu gunakanlah masker ketika keluar rumah.
Selain menggunakan masker ketika keluar rumah, gunakan juga sunscreen. Sunscreen dapat menjaga kulit wajah dari efek buruk sinar matahari dimana berdampak pada kesehatan kulit.
3. Mengonsumsi Multivitamin
Tips selanjutnya adalah Mengonsumsi multivitamin. Di atas kan sudah dijelaskan kalau polusi udara itu sangat memengaruhi kesehatan, termasuk juga kesehatan kulit. Karena itu untuk menjaga imunitas tubuh, sebaiknya konsumsi juga multivitamin supaya tubuh tetap fit dan gak gampang sakit.
Salah satunya dengan menjalani infus immune booster di D Elegance Clinic. Perawatan ini bermanfaat meningkatkan daya tahan tubuh dan membantu menangkal radikal bebas. Jadi, tubuh akan tetap fit dan tidak mudah sakit.
Polusi Udara! Tidak Usah Khawatir, Lakukan Treatment Ini! Jadi gak usah khawatir lagi ya. Untuk kamu yang ingin informasi lebih lanjut atau ingin perawatan, bisa langsung kunjungi D’Elegance Clinic. Mau konsultasi, segera klik link disini!
Artikel ini sudah di review:
dr. Hendri Andreas Sp.BP-RE